Rabu, Mei 05, 2010

Selamat Jalan Banteng Kab. Malang

Mesti Moco H2O


Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Kabupaten Malang, Boimin Nur Suhandri, Sabtu (1/4) malam sekitar pukul 20.15 WIB tutup usia, dan jenazahnya dimakamkan di tempat pemakaman umum Desa setempat, Minggu.

Boimin mengembuskan napas terakhirnya di ruang ICU Rumah Sakit Lavalette, Kota Malang, setelah gagal mendapatkan perawatan intensif atas penyakit yang dideritanya selama sekitar satu tahun terakhir ini, jantung dan saluran kencing.


Sakitnya mantan anggota DPRD Jawa Timur itu sejak satu tahun yang lalu dan secara perlahan kesehatannya terus menurun. Almarhum juga masih sempat memimpin jalannya Rapat Konferensi Cabang Khusus DPC PDIP Kabupaten Malang pada awal tahun 2010.

Dalam rapat tersebut, Boimin terpilih kembali memimpin partai tersebut untuk lima tahun ke depan. Saat itu, kondisi kesehatan almarhum sudah kurang bagus sehingga harus dipapah beberapa orang saat menghadiri konfercabsus.

Bahkan, sekitar April 2010 lalu, Boimin masih menghadiri rapat internal partainya dalam menggelar konvensi bakal calon bupati dari PDIP yang dimenangkan oleh Muhammad Geng Wahyudi itu.

Jenazah Boimin dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) setempat, Minggu siang, setelah disemayamkan di rumah duka di Kecamatan Pagak, Kabupaten Malang.

Riwayat hidup Boimin pada PDIP sangat sulit dicarikan tandingannya. Selain bertangan dingin, Boimin punya gaya kepemimpinan yang tegas dan tidak bisa ditawar-tawar sehingga jasa dan perannya PDIP punya massa militan yang cukup besar di Kabupaten Malang.

Selain penyumbang suara terbesar pada pemilu tahun lalu, DPC PDIP tercatat meraih kursi di legislatif nomer satu dengan 13 kursi pada tahun ini.

Terlepas dari cara Boimin memimpin partai berlogo banteng ini, harus diakui oleh para kader, anggota partai ini saya sebagai salah seorang struktural PAC patut mengacungi JEMPOL sehingga partai ini mampu mewarnai pemerintahan kabupaten Malang.

Selamat jalan Kawan, Saudara, Pimpinan, Sahabat. Semoga Amal ibadahmu diterima Allah SWT dan semua kesalahanmu dapat diampuni-Nya
Share:

Arsip Blog